PP Persis Lantik Pengurus HIPPI, Erwin Yudha Pranata, S.H Didapuk Menjadi Ketua Bidang Hukum

- Kamis, 18 Mei 2023 | 22:58 WIB
PP Persis saat pelantikan pengurus HIPPI, Kamis (18/05/2023).
PP Persis saat pelantikan pengurus HIPPI, Kamis (18/05/2023).

Bandung, Zonabandung.com,- Ketua Bidang Maliyah Pengurus Pusat (PP) Persatuan Islam (Persis) A M Furqon melantik 60 orang kepengurusan Himpunan Pengusaha Persatuan Islam (HIPPI) periode 2023-2028 di Hotel Grand Pasundan Bandung, Kamis, 18 Mei 2023.

Pelantikan pengurus tersebut dipimpin Ketua Umum HIPPI, H. Cucu Cumarna dengan mengangkat tema 'Niaga Bardaya, Dakwah Berjaya'. Atas hal itu, HPPI diharapkan dapat mendorong komunitas anak muda di Jabar mengembangkan ekonomi kreatif (Ekraf). Pasalnya Jabar dinilai merupakan wilayah yang strategis untuk mengembangkan Ekraf.

Ketua Umum PP Persis, KH Dr Jeje Zaenudin menuturkan, kepengurusan HIPPI kali ini cukup gemuk. Meski begitu, ia menilai komposisi yang ada didalamnya cukup ideal.

Baca Juga: 6 Ahli Dari Kanwil Kumham Jabar Bahas Analisis Dan Evaluasi Hukum Perda Kepariwisataan Sumedang

Ketua Bidang Hukum HIPPI, Erwin Yudha Pranata, S.H
Ketua Bidang Hukum HIPPI, Erwin Yudha Pranata, S.H

Jeje menandaskan, prinsip berniaga harus bertujuan untuk ibadah, apalagi menyangkut pemberdayaan harta. Di dalam Alquran, sambungnya, sudah jelas diperintahkan agar bersungguh-sungguh membela agama Allah dengan harta kekayaan dan jiwa raga.

Jeje mengungkapkan, kehadiran HIPPI yang notabene didominasi para pengusaha muda Persis bisa bersinergi dan bekerja sama dengan para pengusaha dan pemikir usaha di kalangan ekonomi syariah.

Sementara itu, Ketua HIPPI periode 2023-2028, H Cucu Cumarna berharap ke depan pihaknya bisa mengkolaborisakan berbagai latar belakang usaha. Bahkan Cucu juga memandang untuk saat ini wilayah Jabar masih menjadi pusat kreatifitas anak muda. Sehingga, anak muda harus didorong memaksimalkan peluang ini.

"Kami akan fokus di Ekraf. Sekarang berwirausaha tidak harus tetap muka begini, kreativitas anak muda harus didorong dan saya lihat banyak komunitas anak-anak muda di Jabar yang harus kita dorong usahanya," ungkapnya.

Iya juga mengajak seluruh anggota HIPPI diminta berperan aktif dalam membangun kekuatan ekonomi Persis ke depan, lewat gerakan kolektivitas diantaranya berupa sirkah dan kemitraan.

Untuk bidang hukum, Ketua HIPPI memilih Erwin Yudha Pranata, S.H sebagai Ketua Bidang Hukum HIPPI yang baru, karena selain memiliki pengalaman yang luas di bidang hukum bisnis juga diakui sebagai ahli dalam hukum perusahaan.

Dipundak Erwin Ketua Umum HIPPI menaruh harapan besar akan memimpin bidang hukum dengan integritas, keahlian, dan kebijaksanaan.

Disamping juga menekankan pentingnya menjaga hubungan yang baik dengan para pemangku kepentingan dan lembaga hukum eksternal untuk mendukung keberhasilan HIPPI dalam lingkungan bisnis yang semakin kompleks.

Saat dihubungi, Erwin Yudha Pranata,S.H yang memiliki kantor hukum Erwin Yudha Pranata, S.H & Partner bergerak menangani permasalahan pidana maupun perdata mengungkapkan rasa terimakasihnya atas kepercayaan yang diberikan kepadanya.

Halaman:

Editor: Ramdan ZB

Tags

Terkini

Forum RT dan RW Siap Sukseskan Pemilu 2024

Sabtu, 20 Mei 2023 | 23:04 WIB
X