Kakanwil Sudjonggo Terima Penghargaan Kinerja Terbaik III Dari Menkumham RI

- Kamis, 24 November 2022 | 18:25 WIB
Kanwil Kemenkumham Jabar raih penghargaan Kinerja Terbaik III Tahun 2021 dari Menkumham RI, Rabu (23/11/2022).
Kanwil Kemenkumham Jabar raih penghargaan Kinerja Terbaik III Tahun 2021 dari Menkumham RI, Rabu (23/11/2022).

Jakarta, Zonabandung.com,- Kakanwil Kemenkumham Jabar, Sudjonggo bersama seluruh pimpinan tinggi ikuti Rapat Koordinasi Pengendalian Capaian Kinerja tajun 2022 dan Penyusunan Rapat target kinerja bertempat di salah satu Hotel di Jakarta, Rabu, 23 Nopember 2022.

Selain Kakanwil Kumham Jabar dan Pimti Jabar kegiatan Rapat koordinasi yang berlangsung selama 3 hari itu pun diikuti seluruh pimpinan tinggi pratama Kanwil se Indonesia yang dibuka oleh Menkumham, Yasonna H Laoly.

Menteri Hukum dan HAM RI, Yasonna H. Laoly mengapresiasi Kanwil - Kanwil yang telah berhasil memperoleh penghargaan atas kinerja terbaiknya.

Baca Juga: Pos Indonesia Serahkan Bantuan Gempa dan Beri Diskon 50 Persen Kiriman Bantuan Tujuan Cianjur

Yasonna menyampaikan bahwa kinerja tersebut diukur berdasarkan parameter IKPA, SMART, nilai SAKIP, nilai WBK/WBBM, dan Tarja.

Oleh karena itu, Menkumham, Yasonna berharap agar dalam Penyusunan Target Kinerja Tahun Anggaran 2023 ini seluruh jajaran Kemenkumham bisa mengambil manfaat yang ada untuk mengembangkan Kemenkumham menjadi lebih baik.

' Mari kita Tunjukkan Kinerja Kita Semakin PASTI dan BerAKHLAK sesuai tema yang telah dicanangkan. Jadikan Rapat Koordinasi ini pertemuan yang bermanfaat dan bernilai sehingga dapat menjadikan Kemenkumham sebagai organisasi yang berkelas dunia' pesan Yasonna.

Dalam kesempatan tersebut, Menkumham menyerahkan penghargaan kepada Kanwil Kemenkumham Jabar dengan Kinerja Terbaik III Tahun 2021.

Piagam penghargaan itu pun diterima langsung oleh Kakanwil, Sudjonggo didampingi para Kadiv Kanwil Kumham Jabar.

Pada kesempatan itu pula, Kakanwil, Sudjonggo memaparkan nilai Capaian Target Kinerja dan Capaian Perjanjian Kinerja dari seluruh divisi yang telah melampaui target capaian.

Melalui strategi Mitigasi, Koordinasi, Kolaborasi, Verifikasi, Komunikasi dan Publikasi Kanwil Kemenkumham Jabar akan mempertahankan dan meningkatkan prestasi di tahun - tahun mendatang, tutur Sudjonggo.

Editor: Ramdan ZB

Tags

Terkini

PWI Menggelar Peringatan HPN di Karawang

Sabtu, 20 Mei 2023 | 19:50 WIB
X