Polda Jabar Tak Berikan Izin, Laga Persib Bandung vs Arema FC Gagal Digelar

- Kamis, 26 September 2019 | 18:47 WIB
 (bola.tempo.co)
(bola.tempo.co)

Bandung, Zonabandung - Laga Persib Bandung vs Arema FC pada lanjutan pekan ke-21 Liga 1 2019 yang seyogyanya dilaksanakan di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Sabtu (28/9/2019) mendatang, dipastikan gagal digelar. Pasalnya, Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Barat tidak memberikan izin.

Seperti dilansir dari galamedianews.com, dalam surat edaran bernomor B/5931/IX/PAM.3.3/2019, Kapolda Jawa Barat, Rudy Sufahriadi, menjelaskan alasan tidak memperbolehkan laga tersebut digelar di Stadion Si Jalak Harupat.

Menurut Rudy, suporter Persib Bandung dan Arema FC memiliki sejarah rivalitas yang panjang sehingga ditakutkan ada bentrok sebelum ataupun sesudah laga. Ia berkaca pada pertandingan Arema FC vs Persib Bandung di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang (14/4/2018) silam yang berakhir ricuh dan mengakibatkan korban 1 orang meninggal dunia serta puluhan mengalami luka-luka.

Selain itu, Polda Jawa Barat mempertimbangkan banyaknya aksi unjuk rasa yang terjadi di Bandung dan sekitarnya akhir-akhir ini. Maka dalam rangka mengurangi risiko kerawanan, Polda Jawa Barat tidak memberikan izin untuk melaksanakan pertandingan Persib vs Arema pada pekan ke-21 Liga 1 2019 di Stadion Si Jalak Harupat. Polda Jawa Barat juga mengimbau agar pertandingan dialihkan ke tempat lain yang cukup netral.

Surat tersebut ditujukan kepada Ketua PT Liga Indonesia Baru (LIB), manajer Persib Bandung, serta panitia pelaksana pertandingan Persib Bandung. (rsy)

Editor: Rusyandi

Terkini

Stadion GBLA Siap Kembali Digunakan PERSIB

Rabu, 1 Juli 2020 | 18:49 WIB

PERSIB Berikan Ventilator Dan Ribuan APD

Rabu, 20 Mei 2020 | 17:33 WIB

Stadion GBLA Siap Sambut Laga Resmi PERSIB

Kamis, 27 Februari 2020 | 16:35 WIB

Semangat Baru, PERSIB Latihan Perdana Di GBLA

Rabu, 22 Januari 2020 | 19:16 WIB

Peduli Anak, PERSIB Kunjungi LPKA

Selasa, 10 Desember 2019 | 18:46 WIB

PermataBank Syariah Kembali Sponsori Persib Bandung

Selasa, 10 Desember 2019 | 16:35 WIB
X